Work and Play with Garnier Duo Clean, Rumah Oke, Dandan Oke, Wajah Oke!!


Picture Cortesy http://www.jaysbrewing.com/

Hidup perlu keseimbangan. 
Semua orang butuh bekerja, juga butuh bermain. 

Hal ini tidak terkecuali pula untuk para wanita yang memilih untuk berprofesi sebagai Ibu Rumah Tangga dan bekerja untuk mengurus keluarganya. Dan, begitu pula aku. Aku adalah ibu rumah tangga yang menghabiskan waktu keseharianku mengurus 2 anakku yang super aktif plus mengurus rumah dan segala printilannya.  

Buat sesama IRT seperti aku, pasti sudah bisa membayangkan ya, bagaimana "ramainya" kehidupan kita di rumah dengan adanya anak-anak kecil yang lari kesana kemari, membereskan mainan untuk ke 5 kalinya dalam kurun waktu kurang dari 2 jam. Atau betapa "ajaibnya" cucian piring yang seperti amoeba - yang bisa membelah diri tiap beberapa detik. Kalau kata Syahrini, itu sesuatu banget yah..

Nah, jangan sampai deh hal hal seperti itu membuat hidup kita yang seharusnya enjoy malah menjadikan kita seperti "desperate housewives". 

Picture Cortesy https://comm322dhsalitan.wordpress.com/
Solusinya? Banyak kok. Salah satunya adalah melakukan kegiatan yang kita sukai. Dalam hal ini, aku melakukan beberapa hal, tapi yang paling sering adalah memasak dan berdandan. Hobi memasak ini muncul setelah aku menikah - sebenarnya diawali dengan kondisi "kepepet dari pada ga ada makanan" sampai akhirnya menjadi hobby. Dan, hobi dandan ini muncul setelah aku mengenal sebuah komunitas yang beranggotakan para pencinta make up dan dandan.

Memasak dan Berdandan, hobby pengisi hari hariku
Baik pada saat memasak dan bersih bersih rumah ataupun berdandan, keduanya sama sama membuat kulit wajahku terasa tidak nyaman dan terasa lengket karena berminyak. Kebetulan kulit wajahku berjenis kulit kombinasi, sehingga kondisi ini makin membuat kulit wajah terasa makin tidak nyaman

Pada saat memasak, misalnya, uap dan keringat karena panas berdiri di dekat kompor akan menyebabkan kulit wajah terasa lebih lengket. Pada saat menyapu, debu yang berterbangan pun akan menempel pada wajah yang berminyak. 

Ketika tiba saatnya membersihkan wajah setelah melukis dan mencoret coret wajah, wajah juga butuh pembersih yang mumpuni supaya benar benar bersih sehingga tidak ada kotoran yang tertinggal di kulit dan kulit bebas dari jerawat.

Gara gara wajah yang tidak bersih, jerawat dengan mudah akan muncul
Belum lama ini, aku menemukan satu solusi praktis dalam membersihkan kulit wajahku setelah aktifitas harian ataupun pada saat selesai bermain make-up. Apa tuh? 

Garnier Duo Clean
Yesss, senjata pamungkasku adalah Garnier Duo Clean. Aku sudah menggunakannya sejak sekitar 2 bulanan lalu, dan aku puas banget dengan hasilnya. Pertama kali beli, aku memilih Garnier Duo Clean Whitening - Pore Minimizing yaitu yang berwarna hitam - putih. Pada pembelian ke dua dan ketiga ini, aku mulai mencoba varian lain yaitu Whitening - Oil Control dan Whitening - Smoothening. Tau ga, ketiga varian ini benar benar TOP!

Dalam blogpost ini, yang aku bahas adalah Garnier Duo Clean Whitening and Pore Minimizing


Facial wash yang berbentuk krim ini berwarna hitam dan putih, sesuai dengan kemasanya. Hal ini terkait dengan kandungan utamanya yaitu white rice dan black rice yang memiliki formula efektif untuk mencerahkan dan mengecilkan pori pori wajah. Selain itu, efektif menghilangkan sebum dan minyak pada wajah sehingga wajah terasa lebih segar dan moist.


Dengan hanya sekali pencet, busa yang dihasilkan sudah cukup banyak. Hasilnya juga langsung terasa, yaitu wajah terasa lebih segar, bersih dan lembab.

So pasti banget aku pilih Garnier Duo Clean buat menemani hari hari ku!

Bersama Garnier Duo Clean dalam menjalani hobbyku dalam berdandan
Bersama Garnier dalam menjalani pekerjaanku sebagai Ibu Rumah Tangga
So, Let's Work and Play, 
with Garnier Duo Clean

2 comments: